Nurhasan Sebut Lawan Politik di Internal Partai: Putra Daerah Kawan ke Senayan
Selasa, 30 Januari 2024
Caleg DPR RI Dapil Sulsel 2 dari Partai PAN nomor urut 2, Nurhasan menjadi pembicara diacara NGOPI yang digelar Azmara Law Office. (FOTO: ALO)
Pos Timur, MAROS - Calon Legislatif (Caleg) DPR RI, Nurhasan menjadi salah satu pembicara dalam acara Ngobrol Pintar (NGOPI) yang dilaksanakan Azmara Law Office di Kopi Pagi, Sabtu (27/1/2024) lalu.
Salah satu kantor hukum yang berkantor di Kabupaten Maros itu mengundang sejumlah putra daerah dari Maros yang sementara maju sebagai Caleg DPR RI Dapil Sulsel 2 pada Pemilu 14 Februari 2024 mendatang.
Nurhasan merupakan caleg DPR RI dari Partai PAN nomor urut 2 yang namanya tak asing lagi dalam panggung politik nasional dan daerah.
Menurut dia, politik itu adalah komitmen untuk terus memperjuangkan harapan masyarakat Kabupaten Maros agar memiliki wakil rakyat di DPR RI. Selama 20 tahun ia berjuang baik dalam kanca politik nasional maupun daerah.
Bagi Nurhasan, politik itu sebuah ibadah yang tak akan membuat dirinya lelah. Dia optimis Pemilu 2024 akan menjadi sejarah penting pembuktian bahwa orang Maros dengan kesadarannya akan berhasil mendudukkan anggota DPR RI yang merepresentase masyarakat Kabupaten Maros.
Nurhasan menyebut bahwa lawan sesungguhnya dalam pemilu ini bukan para caleg putra daerah Maros lainnya yang juga berjuang dilintas partai politik.
Dia menegaskan bahwa lawan politiknya adalah para caleg di internal partainya sendiri, sehingga tidak ada yang boleh memframming bahwa caleg putra daerah harus saling menyerang untuk bisa meraih kursi di pusat.
Nurhasan berharap agar momentum Pemilu 2024 ini masyarakat Maros dapat menunjukkan jiwa besarnya untuk bersatu mendukung orang Maros agar bisa lolos ke senayan. Semua caleg DPR RI dari putra daerah merupakan yang terbaik, sehingga masyarakat punya banyak pilihan untuk didukung, tutupnya.
Sebagai informasi, acara NGOPI yang dilaksanakan secara hibryd tersebut, empat caleg DPR RI yang hadir, yakni Nurhasan PAN nomor 2, Tazkiyatun Nafsiyyah PKS nomor 6, Wawan Mattaliu PKB nomor 5.
Sedangkan, caleg DPR RI Andi Tajerimin dari Partai Gerindra nomor 5 hadir secara virtual dan turut menjadi pembicara dari Tokyo, Jepang.
Enam caleg DPR RI yang tidak hadir, yakni Sahiruddin Nasdem, Hatta Rahman PPP, H Abdul Kadir (Puang Leppakomai) Demokrat, Dr Mulyadi PKB, Ida Rahmy Chalid Gerindra, Nikmat Baddare Situru PKS. (oca)